Tuesday, September 21, 2010

Sporotrikosis

Sporotrikosis adalah infeksi yang disebabkan oleh Sporothrix schenckii.

Biasanya menyerang kulit dan pembuluh getah bening di sekitarnya, kadang-kadang mengenai paru-paru dan jaringan lainnya.

PENYEBAB

Jamur Sporothrix schenckii.

Jamur ini sering ditemukan di semak-semak bunga mawar, barberi, lumut sfagnum dan jerami; sehingga yang sering terkena adalah petani, tukang kebun dan holtikulturis.

GEJALA

Infeksi kulit dan pembuluh getah bening di sekitarnya, biasanya dimulai pada jari-jari tangan dengan nodul (benjolan) kecil-kasar yang secara perlahan membesar dan membentuk sebuah luka.
Setelah beberapa hari atau minggu, infeksi menyebar melalui pembuluh getah bening di tangan dan lengan menuju ke kelenjar getah bening, membentuk nodul-nodul dan luka.
Biasanya penderita tidak mengalami gejala yang lainnya.

Infeksi paru-paru dapat menimbulkan pneumonia, dengan nyeri dada ringan dan batuk, biasanya terjadi pada penderita penyakit paru-paru seperti emfisema.

Infeksi juga bisa mengenai tulang, sendi, otot atau mata. Dan kadang menyerang limpa, hati, ginjal, alat kelaminl atau otak.

DIAGNOSA

Perlu dicurigai suatu sporotrikosis bila ditemukan adanya nodul dan luka yang khas.
Diagnosis ditegakkan berdasarkan ditemukannya Sporothrix pada biakan jaringan yang terinfeksi.

PENGOBATAN

Infeksi pada kulit biasanya menyebar sangat lambat dan jarang berakibat fatal.
Pengobatannya adalah dengan itrakonazol per-oral (melalui mulut). Bisa juga diberikan kalium-yodida per-oral, tapi tidak efektif dan menimbulkan efek samping seperti ruam dan peradangan mata, mulut dan tenggorokan.

No comments:

Post a Comment