Monday, February 16, 2009

Oksigen KURANG,PENYAKIT Datang

“ Hasil tes di Brisbane, menunjukan bahwa 70 persen orang di kerumunan menderita kekurangan oksigen “

Jika Anda mudah sakit dan merasa letih terus menerus, mungkin Anda menduga makanan yang kurang vitamin dan mineral, gaya hidup tidak sehat, atau stres akibat pekerjaan sebagai penyebabnya. Anda mungkin tidak pernah berpikir kekurangan oksigen juga bisa menjadi penyebab utama.

Oksigen punya peranan vital bagi tubuh manusia. Untuk mendapatkan energi, selain gula atau glukosa, tubuh kita membutuhkan oksigen sebagai bahan bakar. Reaksi kimia antara gula dan oksigen akan menghasilkan Adenosine Tri Phosphate (ATP) yang disebut sebagai “ energi murni sel “. Kekurangan oksigen akan menurunkan cadangan energi tubuh. Anda akan merasa mudah capek. Selain itu, kekurangan ATP akan mengganggu sinyal elektis dari otak ke otot sehingga membuat otot lelah.

Keberadaan glukosa yang tidak diimbangi oksigen yang cukup akan menciptakan kondisi anaerobic yang memperlemah sel dan membahayakan system kekebalan tubuh. Tak ayal, Anda pun gampang sakit. Kondisi anaerobic ini pula yang berpotensi meminculkan sel-sel tak normal, yang bias berkembang menjadi kanker.

Pola makan yang buruk semakin memperparah kondisi kekurangan tubuh. Oksigen dipakai untuk menyeimbangkan keasaman tubuh (ph). Jika Anda doyan makanan yang mengandung asam, misalnya minuman kola atau gula putih, oksigen akan banyak terpakai sehingga persediaannya tak cukup untuk memproduksi ATP.

Mungkin Anda merasa tidak pernah kekurangan oksigen. Setiap saat kita menghirup oksigen. Zat ini berkaitan dengan hamper semua elemen yang ada di alam . Air mengandung oksigen, sementara dua per tiga tubuh kita mengandung air. Begitu juga zat-zat dalam makanan. Jadi, bagaimana mungkin kita bias kekurangan oksigen ?

Kondisi Udara Jakarta


Banyak orang tidak sadar tubuhnya kekurangan oksigen. Fakta ini terungkap dalam sebuah tes di Brisbane, Australia, dengan menggunakan oksigen meter pada sekerumunan orang. Hasil tes menunjukan bahwa 70 persen orang di kerumunantersebut menderita kekurangan oksigen daslam berbagai tingkatan.

Solusinya ? Anda harus meningkatkan pasokan oksigen ke dalam tubuh selain rajin berolahraga dan menetapkan pola makan sehat. Sekadar informasi, dikota besar seperti Jakarta setiap saat sistem kekebalan tubuh Anda diserang terus menerus olaeh sekitar 70.000 jenis zat kimia dari lingkungan. (majalah human)

info seputar produk terkait oksigen, klik disini


SEHAT DAN ENERGIK BERKAT OKSIGEN

“ Jika otak tidak mendapatkan oksigen dalam jangka waktu 4 menit akan terjadi kerusakan yang irreversible atau tidak bisa dipulihkan “

Peran oksigen sangat vital bagi manusia. Elemen ini pemberi kehidupan bagi sel-sel tubuh sekaligus menjadi pembunuh bakteri anaerob yang berbahaya. Oksigen juga berfungsi sebagai pembersih tubuh dari polutan dan zat kimia.

Karena fungsinya yang begitu penting, kekurangan oksigen akan berdampak serius bagi kesehatan. Organ-organ tubuh tidak akan dapat melakukan fungsinya dengan baik. Otak misalnya, membutuhkan oksigen terus menerus. Jika otak tidak mendapatkan oksigen dalam jangka waktu 4 menit akan terjadi kerusakan yang irreversible atau tidak bisa dipulihkan. Demikianlah dijelaskan oleh Dr. Hario Tilarso, Sp. KO, pakar olahraga dan salah satu ketua dari Pengurus Besar Ikatan Sport Sepeda Indonesia (PBISSI).

Hemaglobin Pengikat Oksigen

Manusia merupakan mahluk aerobic, artinya manusia membutuhkan oksigen dari udara untuk menghasilkan energi dalam tubuhnya. Oksigen ditangkap oleh darah untuk diedarkan ke seluruh tubuh. Untuk itu, darah dalam tubuh juga harus cukup untuk menyeimbangkan pemenuhan oksigen. Bila tubuh kekurangan darah, berarti tubuhpun kekurangan oksigen.

Dalam darah terdapat protein hemoglobin yang berfungsi untuk mengikat oksigen dan membawanya ke seluruh tubuh. Hemoglobin merupakan protein darah yang berfungsi sebagai truk pengangkut dimana oksigen adalah muatannya. “ Jadi kalau hemoglobinnya cukup, truk pengakut cukup, dalam melakukan pekerjaan mungkin kita tidak ada masalah daengan fisik. Tetapi kalau hemoglobinnya kurang (anemia), mungkin saat berlari sebentar sudah pingsan,” ujar Dr. Hario.

Mengapa orang-orang yang tinggal didaerah yang tinggi jauh diatas permukaan laut bisa hidup sehat ? Padahal semakin tinggi suatu tempat maka oksigennyaakan semakin “tipis”. Oksigen akan lebih banyak terdapat di ketinggian yang dekat dengan atas permukaan laut. Sebuah penelitian mengungkapkan, orang-orang yang hidup di daerah yang tinggi mempunyai hemoglobin yang lebih tinggi dibandingkan orang-orang yang tinggal didaerah rendah.

Kerjasama Jantung dan Paru-paru

Proses pernafasan sangat penting untuk melangsungkan hidup manusia. Oksigen masuk kedalam tubuh berawal dari pernafasan. Proses ini yang memungkinkan tubuh menyerap oksigen dan mengeluarkan Karbon dioksida.

Paru-paru mirip spons yang terdiri dari jutaan gelembung kecil yang disebut alveoli (kantung udara). Dinding gelembung yang tipis ini terdiri dari pembuluh-pembuluh darah. Disinilah terjadi pertukaran karbon dioksida dan oksigen. Alveoli membuat darah bersinggungan dengan udara yang kita isap sehingga oksigen bisa masuk kealiran darah dan karbon dioksida bisa keluar untuk dibuang pada saat kita melepas napas.

Agar oksigen sampai ke jaringan tubuh, jantung memompa darah yang mengangkut oksigen dan kemudian oksigen dialirkan melalui sistem kardiovaskuler (sistem pembuluh darah ). Menurut Prof. DR. Dr. Nukman Moeloek, Sp. And, Guru Besar Andrologi dan Biologi Kedokteran FKUI, jantung mengumpulkan darah yang kekurangan oksigen dari seluruh tubuh dan memompanya ke dalam paru-paru, dimana darah akan mengambil oksigen dan membuang karbon dioksida. Jantung kemudian mengumpulkan darah yang kaya oksigen dari paru-paru dan memompanya ke jaringan diseluruh tubuh.

Darah kotor yang telah kehabisan oksigen dan mengandung banyak karbondioksida akan mengalir menuju jantung melalui 2 vena terbesar (vena cava) menuju kedalam atrium (serambi) kana,. Kemudian atrium kanan yang telah terisi darah akan mendorong darah ke dalam ventrikel (bilik) kanan. Dari sana, darah dipompa ke paru-paru melalui katup pulmoner ke dalam arteri pulmonalis.

Didalam paru-paru, darah akan mengalir melalui pembuluh yang sangat kecil (kapiler) untuk menyerap oksigen dan melepaskan karbon dioksida. Darah yang kaya akan oksigen mengalir di dalam vena pulmonalis menuju ke atrium kiri, kemudian didorong kedalam ventrikael kiri. Selanjutnya darah yang kaya akan oksigen ini dipompakan melalui aorta, arteri terbesar dalam tubuh.

Bahan Bakar Tubuh

Gambaran kebutuhan tubuh terhadap oksigen tampak jelas saat berolahraga. Usai berolahraga, Anda pasti merasa capek, otot-otot lemas, denyut nadi juga lebih cepat, tekanan darah naik, dan pernafasan terengah-engah. Mengapa demikian ? Menurut Dr. Hario , itu adalah reaksi badan supaya aliran darah dan oksigen tetap terpenuhi. “ Kalau Anda sedang berolahraga dan oksigennya kurang, berarti otot kita tidak bisa bekerja dengan maksimal, akhirnya orang itu lemas dan kalau pada saat itu juga oksigen tidak mencapai ke otak akhirnya orang bisa pingsan,” ujarnya.

Oksigen masuk ke dalam sel-sel tubuh sehingga terjadi proses pembakaran terhadap sari makanan yang kita cerna. Hasilnya berupa adenosin trifosfat (ATP). Jika tubuh membutuhkan energi, sebuah fosfat akan dilepaskan sehingga menjadi adenosine difosfat (ADP), begitu seterusnya.

Ada beberapa sistem energi yang memerlukan oksigen, ada pula sistem energi yang tidak memerlukan oksigen. Sumber tenaga bagi aktivitas jangka pendek, yang tidak membutuhkan oksigen, diambil dari ATP yang ada. Jika tubuh membutuhkan energi lagi, maka cadangan karbohidrat dalam otot dan hati yang disebut glikogen akan diuraikan kembali menjadi glukosa dan diubah menjadi ATP sehingga bisa menghasilkan tenaga. Tubuh akan letih jika glikogen berkurang.

Aktivitas yang berlangsung lama jelas memerlukan oksigen yang banyak, misalnya lari maraton, balap sepeda jarak jauh, atau sepak bola. Untuk kebutuhan energinya, oksigen akan digunakan untuk menguraikan asam lemak rantai panjang, protein dan glukosa untuk menghasilkan tenaga. Sistem ini disebut sistem tenaga oksidatif .

Tentu saja, kerja oksigen menghasilkan energi ini mendapatkan bantuan paru-paru dan jantung.

Seorang pelari bisa berlari selama 2 atau 3 jam terus-menerus, menunjukkan paru-paru dan jantungnya kuat sekali, bisa mengambil oksigen dan mengaedarkannya keaseluruh tubuh secara terus-menerus.

Itulah sebabnya agar selalu sehat dan energik, kita harus melatih kemampuan aerobic dengan berolahraga, bukan hanya mengonsumsi makanan yang bergizi dan menghindari stress.


BEBERAPA PERAN OKSIGEN DALAM JARINGAN TUBUH MANUSIA

• Berpengaruh besar dalam pengaturan tekanan darah.
• Membantu proses detoksifikasi di liver.
• Membantu metabolisme.
• Menyimbangi keasaman dalam perut.
• Mengoptimalkan terapi pada penyakit sirkulasi darah.
• Memperbaiki mikro sirkulasi di dalam pembuluh darah kapiler.
• Berfungsi juga sebagai antivirus, antibakteri, dan antijamur.
• Memperbaiki kondisi hipoksia seperti asma, alergi, dan sebagainya.
• Mempercepat penyembuhan luka.
• Merangsang sistem kekebalan tubuh.

Memperkuat Seksualitas

Hal yang menarik, jika kebutuhan oksigen tercukupi, maka kemampuan seksual Anda juga meningkat. Menurut Prof. Nukman Moeloek, selain memberi makan sel-sel tubuh atau organ-organ tubuh, oksigen juga menyebabkan relaksasi pada pembuluh-pembuluh darah sehingga pembuluh darah melebar dan akhirnya darah bisa mengalir dengan lancer. Dengan begitu tubuh kita pun lebih bugar dan terhindar dari gangguan ereksi yang biasanya disebabkan aliran darah ke penis tidak lancar.

Kecukupan oksigen akan membuat aliran darah ke otak pun lebih lancar sehingga gairah seks atau libido juga akan lebih baik. Maklum, kemampuan seksualitas bukan hanya ditentukan kemampuan “ organ bawah” tapi juga organ luhur. (majalah human)

info produk terkait oksigen, klik disini

FAKTA TENTANG OKSIGEN


.Ruangan tertutup seluas 3 meter persegi hanya menyuplai oksigen untuk orang dewasa selama 5 jam.

•Sekitar 70% massa tubuh manusia adalah air, termasuk cairan tubuh seperti darah, air liur, urin, dan sel seperti tulang, otot, dan daging.
Seseorang dengan berat 40 kg, mengandung sekitar 28 liter air.

•Manusia normal dalam kondisi dan lingkungan normal membutuhkan saekitar 300cc oksigen saehari (24 jam) atau saekitar 0.5 cc setiap menit.

•Lahan seluas 1.600 meter persegi, dengan 16 pohon berdiameter 10 cm mampu menyuplai oksigen sebesar 14.000 liter/ orang. Setiap, 1 ha daun-daun hijau dapat menyerap karbon dioksida dari 200 orang dalam waktu yang sama.

•Ruangan tertutup seluas 3 meter persegi hanya menyuplai oksigen untuk orang dewasa selama 5 jam.

•Dalam ikatan molekul air (H2O), atom hydrogen dan atom oksigen berjarak 0.18 nanometer ( satu nano + sepermiliar ).

•Mengapa minum es terasa lebih segar ? Karena air es memiliki kandungan oksigen tinggi. Semakin tinggi suhu, kelarutan oksigen dalam air semakin rendah. Pada suhu 0 C, kelarutan oksigen dalam 100 gram air adalah 6.945 mg (69,45 ppm). Pada suhu 100 C, tidak ada lagi oksigen yang terlarut dalam air.

•Hemoglobin akan mengikat oksigen pada derajat keasaman (pH) 7,4. Bila pH darah turun maka hemoglobin mulai melepaskan oksigen untuk menetralisasi.

•Kadar oksigen di udara sebetulnya tidak berubah menurut ketinggian. Yang berubah adalah ketebalan atau kepadatan oksigen. Meski sangat ringan, oksigen tetap mempunyai berat sehingga lapisan oksigen di bawah akan mendapatkan tekanan dari bagian atas. Dengan begitu, kerapatan oksigen di daerah permukaan laut laut lebih tinggi dibandingkan di atas pegunungan. Di ketinggian 6.000 meter dari atas permukaan laut, tekanan udaranya hanya setengah dari permukaan laut. Jadi, walau kadar oksigen di udara tetap sama, jumlah molekul yang bisa dihirup pada satu kali tarikan napas berkurang setengahnya.

sumber : majalah human

info produk terkait oksigen, klik disini

Ruangan Indah,Udara pun Bersih

Setiap hari, kita bekerja di ruangan ber-AC minimal 8 jam sehari. Lalu, pulang dengan mobil yang juga ber-AC dan beristirahat di rumah juga daengan udara dari AC. Anda merasa nyaman karena terhindar dari udara luar yang panas dan kotor.

Ruangan ber-AC memang memberikan kenyamanan namun ANda tetap harus waspada. Jika AC tidak sering dibersihkan, udara kotor yang berisi daebu dan kuman akan terus berada di ruangan. Kondisi ini akan memunculkan sick building syndrome. Gejalanya berupa bersin-bersin begitu memasuki ruangan ber- AC. Bersin tersebut hilang ketika Anda keluar dari ruangan. Sering berada dalam ruangan ber-AC yang kurang bersih juga bisa mengakibatkan otot kaku, badan meriang, dan flu, bahkan diare.

Saat ini ada AC yang mengklaim bisa maembersihkan udara dalam ruangan. Alternativ lain adalah memelihara tanaman hias pembersih udara dalam ruangan. Selain membersihkan udara secara alami, tanaman ini juga enak dipandang dan menjadi ruangan Anda lebih asri dan indah.

Seorang pensiunan peneliti NASA, Dr. B.C. Wolverton melakukan penelitian pada tahun 1990, dengan cara mengujicoba 50 jaenis tanaman indoor yang diberi polutan formalin, bensen dan trikloroetilen. Hasilnya, 40 sampai 80 persen bahan polutan itu diresap tanaman dan polutan itu dikirim ke akar di dalam tanah. Lalu, mikroba di tanah akan diubah bahan tersebut menjadi senyawa lain yang tidak mengganggu.

Berikut ini beberapa jenis tanaman hias yang enak dipandang dan membantu Anda mendapatkan oksigen dari udara yang lebih bersih.

• Paku Sepat (Nephrolepis cordifolia)
• Karet Kebo (Ficus elastica)
• Palem Bambu (Mascarena sp.)
• Daun Ivi (Hedera helix)
• Gerbera/Hebras (Gerbera jamesonii)
• Lidah Mertua atau Pedang-pedangan ( Sansevieria trifasciata)
• Krisan (Chrysanthemum morifolium)
• Sirih Belanda (Scindapsus aureus)
• Srirejeki (Chinese evergreen)

Tanaman-tanaman diatas efaektif dalam menyaring polutan dan tentu saja penghasil oksigen yang ketersediaannya pasti kurang pada gedung-gedung tinggi akibat minimnya ventilasi.

Anda sebaiknya memiliki dua atau tuga tanaman indoor. Soalnya tanaman pembersih ini harus ditaruh di luar seminggu sekali agar tetap fresh, mendapatkan sinar matahari dan berfotosintesis.

info terkait produk oksigen, klik disini

TUMBUHAN PENYUMBANG OKSIGEN

“Oksigen yang kita hirup merupakan hasil fotosintesis tumbuhan hijau.

Proses ini memamfaatkan sinar matahari untuk mengubah karbondioksida dan air menjadi glukosa dan oksigen”

Tanpa tumbuhan manusia tidak akan hidup di bumi. Oksigen yang kita hirup merupakan hasil fotosintesis tumbuhan hijau. Proses ini memamfaatkan sinar matahari untuk mengubah karbondioksida dan air menjadi glukosa dan oksigen.

Manusia sebaliknya. Proses pernafasan kita membantu oksidasi glukosa dari karbohidrat sehingga menghasilkan karbondioksida dan air.

Proses Fotosintesis

Proses fotosintesis ini terjadi melalui dekomposisi air dan karbondioksida. Karena menghasilkan oksigen dengan merombak karbon dioksida. Fotosintesis menjadi proses biologis yang terpenting di bumi. Peristiwa inilah yang menyebabkan planet bumi ini menjadi layak dihuni.


Fotosintesis dan makanan

Semua kebutuhan energi kita ternyata dicukupi oleh tumbuh-tumbuhan hijau. Baik secara langsung atau melalui hewan pemakan tumbuhan. Sedangkan tumbuhan hijau memperoleh energi untuk menghasilkan makanan melalui proses fotosentesis.

Walau makanan mendapatkan materi yang dibutuhkan untuk mengolah makanan dari tanah serta air dan karbon dioksida dari udara. Tapi energi yang dibutuhkan untuk mengolahnya didapatkan dari sinar matahari.

Sinar matahari adalah energi murni. Sayangnya sinar matahari adalah suatu bentuk energi yang tidak bias dimamfaatkan. Energi sinar matahari ini tidak bias dimakan ataupun disimpan. Agar energi ini bias dimamfatkan maka bentuknya harus diubah. Disinilah fotosintesis berperan.

Fotosintesis mengubah energi murni sinar matahari menjadi energi yang dimamfatkan oleh makhluk hidup lainnya. Ditumbuhan, energi sinar matahari ini dirubah dengan mengubah karbon dioksida menjadi gula, zat tepung, atau karbohidrat lainnya.

Karbohidrat inilah yang dimamfaatkan oleh makhluk hiduplain termasuk tumbuhan itu sendiri sebagai bahan baker. Jadi tanpa fotosintesis maka produksi makanan di dunia ini akan terhenti.
(MAJALAH HUMAN)

INFO PRODUK TERKAIT , KLIK DISINI

POLUTAN MENGGANGGU OKSIGEN

Anda pasti sedang bernafas sekarang. Apa yang anda hirup? Jelas bukan hanya oksigen. Kadar oksigen diudara hanya sekitar 20 % sekarang ini sudah semakin menurun ( tinggal 12% ). Sisanya ada banyak zat lain termasuk polutan.

Menurut Dr. Tjandra Yoga Aditama,Sp.P(K), MARS, DTM&H dari RS Persahabatan, zat-zat polutan yang mengandung sulfur oksida (NO2), nitrogen oksida (Nox) dan Ozon (O3) tinggi ini terdapat diseluruh kota besar didunia. Kita terpaksa menghirupnya karena pada saat tubuh menghirup udara, tubuh tidak bisa memisahkan antara oksigen dengan zat polutan lainnya. “Kita enter semua zat-zat, itu yang menjadi masalah didalam tubuh.” Ujar Tjandra Yoga.

Terikat Polutan

Keberadaan polutan bersama dengan oksigen di udara bisa membuat suplai oksigen kedalam tubuh berkurang. Pertama, seperti yang kita ketahui, oksigen termasuk zat yang sangat mudah berikatan denga zat lain. Bila kita menghirup polutan karbon monoksida (CO), maka hemoglobin (Hb) didalam darah yang seyogyanya berikatan dengan oksigen untuk dialirkan ke sel-sel seluruh tubuh, embawa CO keseluruh tubuh. Akhirnya, oksigen tidak dapat berikatan dengan Hb untuk dapat masuk kedalam tubuh. “umpamakan Hb kendaraan, maka kendaraan itu sudah dipakai oleh CO sehingga oksigen tidak bisa dibawa. Itu yang menyebabkan akhirnya oksigen ditubuh menurun.” Jelas Tjandra Yoga.

Kedua, kata Tjandra Yoga, penyebab oksigen kurang masuk kedalam tubuh lantarn banyak polutan, partikulat dan zat-zat lainnya akan menyebabkan paru-paru tidak berfungsi dengan baik atau rusak. Dampaknya, tubuh tidah mampu menyerap oksigen dengan baik. Oksigen yang masuk kedalam tubuh menjadi berkurang.

Penelitian lain juga menyebutkan, berkurangnya oksigen yang masuk kedalam tubuh diakibatkan gangguan pernafasan dan peredaran darah.

“ pada intinya, zat polutan dan partikulat tersebut menimbulkan kerusakan di paru & peredaran darah sehingga kemampuan menyerap oksigen dan mengedarkan oksigen menjadi terganggu hingga ke sel-sel,” ujarnya.

Lahan bagi Agen Penyakit

Menurut referensi lain, ketika oksigen berkurang dan tidak cukup sampai kesel-sel. Maka gas lain akan terbentuk yaitu karbon monoksida (CO) dan terjadi pembentukan asam laktat. Adanya CO didalam darah menyebabkan hb tidak mampu membawa oksigen segar dan suhu tubuh menjadi lebih rendah. Asam laktat berlebihan dalam tubuh akan menyebabkan saluran urat-urat saraf tersumbat dan akhirnya terjadi pengerasan seperti pengapuran dan terjadi kerusakan organ tubuh.

Jika tubuh tidak menerima cukup oksigen, racun-racun akan berkembang dan darah membawa endapan “Lumpur” dan racun-racun yang dibuat dari lemak tubuh. Kondisi ini memicu timbulnya penyakit. Dan perlu diketahui lebih dari 90% sumber penyakit yang berasal dari bakteri dan virus dapat berkembang biak pada keadaan anaerobic ( ketiadaan oksigen).


Kebutuhan Sel

Sebesar 90% tubuh dibuat oleh oksigen. Tentunya, oksigen sangat diperlukan untuk sel-sel tubuh. Oksigen bersifat aktif, bebas sangat diperlukan untuk proses oksidasi, untuk menghasilkan energi. Tubuh yang memiliki sekitar 10 triliun sel memerlukan suplai oksigen yang cukup melalui darah.

Tjandra menegaskan , bila oksigen yang masuk kedalam tubuh rendah maka dapat terjadi kerusakan sel. Kerusakannya diawali dari dampak polutan-polutan tersebut secara langsung terhadap tubuh. Polutan pb (timah hitam), misalnya, dapat menimbulkan gangguan saraf dan gangguan otak.
Gangguan Penyerapan Oksigen

Bagi mereka yang menderita asma, mengkonsumsi makanan tertentu dapat memicu kambuhnya asma dan mengganggu pernafasan. “ inilah yang menyebabkan pasokan oksigen kedalam tubuh berkurang,” ujar Tjandra.

Tjandra pesimistis udara bias dibersihkan dari polutan. Karena itu yang terpenting adalah menjaga kesehatan agar daya tahan tubuh berfungsi baik menangkal gangguan.(majalah human)

info produk terkait, klik disini

HYPOXIA (KURANG OKSIGEN) MEMBAWA MASALAH

Mudah lelah, lesu tak bersemangat dan tubuh merasa pegal linu dan gampang jatuh sakit. Bila mengalami semua atau sebagian keluhan ini, waspadalah. Mungkin anda telah dilanda hipoksia (hypoxia). Ini adalah istilah medis menggambarkan tubuh kekurangan oksigen.

Kekurangan oksigen sama sekali bukan kondisi yang baik Karen aoksigen adalah senyawa penting pembentuk energi bagi tubuh. Anda tak punya tenaga yang cukup sehingga aktifitas dan rutinitas terganggu.

Kasus hypoxia sering dijumpai dan bias terjadi pada siapa saja. Menurut Dr. Kadarsyah,MD, scientific Advisor PT Royal kekaltama Beverages, hipoksia bisa membawa sederet penyakit kronis yang muncul dengan gejala beragam. Berikut beberapa masalah kesehatan yang terkait dengan hypoxia. Jangan sampai terjadi pada anda.

Pingsan

Pernah mengalami pingsan atau menyaksikan seseorang kehilangan kesadaran sementara waktu? Prosesnya berlangsung cepat. Mula-mula wajah korban pucat, tubuhnya terasa lemas, lalu tiba-tiba saja ambruk tidak sadarkan diri. Pingsan terjadi karena otak kekurangan pasokan oksigen. Penyebabnya cukup banyak. Bisa karena tubuh terlalu lelah.
Terlalu lama beristirahat dengan posisi tidur lalu mendadak berdiri untuk melakukan aktifitas juga bisa mengundang pingsan. Karena pada saat itu tubuh masih lemah dan organ-organ yang bekerja menjaga keseimbangan tubuh belum berfungsi sempurna. Faktor ketegangan emosi dan mengenakan pakaian ketat yang menekan leher juga bisa mengakibatkan pingsan karena aliran darah ke otak berkurang sementara darahlah yang bertugas mengantarkan oksigen dan nutrisi keseluruh jaringan tubuh termasuk otak.
Untuk mengatasi pingsan, korban harus dibaringkan, ganjal kakinya dengan bantal atau benda lain sehingga posisi kepala lebih rendah dari kaki. Cara ini membantu melancarkan aliran oksigen ke otak.

Stroke

Secara terus menerus sel-sel otak memerlukan oksigen dan nutrisi untuk bisa bertahan hidup dan mejalankan fungsinya dengan baik. Bila sekali waktu pasokan oksigen dan nutrisi yang diangkut melalui darah menuju otak terhenti oleh suatu sebab, maka terjadilah stroke, yaitu kondisi dimana sel-sel otak mengalami kerusakan.

Proses stroke berlangsung begitu cepat. Bila oksigen berhenti mengalir dalam waktu 3 atau 4 menit saja, kerusakan bias fatal. Semakin lama aliran oksigen terputus, tingkat kerusakan yang ditimbulkan semakin farah, stroke yang dideritapun akan semakin berat dan sulit dipulihkan.

Kasus stroke harus ditangani dengan cepat dan tepat. Sedapat mungkin penderita stroke sudah ditangani tim medis ahli paling lambat 6 jam setelah kejadian. Masa 6 jam yang disebut golden period ini sangat menentukan peluang keberhasilan pemulihan pasien kelak.

Anemia

Anemia disebut penyakit kurang darah. Anemia terbagi pada beberapa jenis. Pada banyak kasus, anemia tejadi karena bukan disebabkan volume darah yang kurang tetapi karena kandungan oksigen didalam darah sedikit.

Dalam darah terdapat komponen sel yang dinamakan haemoglobin. Fungsinya mengikat oksigen didalam darah untuk dialirkan keseluruh sel tubuh guna membantu proses pengolahan makanan menjadi tenaga. Jika jumlah haemoglobin didalam darah berkurang, oksigen yang berhasil dibawa hanya sedikit.

Tentunya, tenaga yang dihasilkan pun tidak sebanyak yang dibutuhkan tubuh. Karena itulah, penderita anemia mudah lelah, letih da lesu.

Solusi untuk penderita anemia adalah mengkonsumsi makanan-makanan yang merangsang pembentukan haemoglobin, seperti hati ayam. Bila kadar haemoglobin meningkat, oksigen yang bisa diserap tubuhpun semakin banyak.

Isyarat Hypoxia

Keluhan yang ditimbulkan hypoxia pada setiap orang tidak sama. Tapi ada isyarat yang bisa dibaca sebagai pertanda gejala tubuh mulai kekurangan O2 :
 Sulit konsentrasi
 Mudah lelah, letih dan tidak bersemangat
 Daya tahan tubuh rendah
 Sering terserang nyeri dan pegal linu
 Rambut rontok
 Kegemukan
 Merasa kembung setelah makan
 Infeksi jamur
 Sinusitis
 Diare atau sembelit
 Tekanan darah tidak stabil
(majalah human)
info produk terkait, klik disini




KANKER TERJADI HANYA KARENA SATU SEBAB

Hinga saat ini kanker msih menyimpan pertanyaan besar seribu satu misteri. Penyebab pastinya menjadi pertanyaan besar dikalangan para ahli. Ada yang mengatakan kanker berawal dari pola hidup yang tidak sehat. Ada juga yang bilang karena factor ginetik. Di tubuh si pasien ada gen “Nakal” yang mengacaukan harmonisasi kerja sel-sel tubuh. Lalu muncul kecendrungan sifat herediter yang menyebabkan kanker menjadi penyakit keluarga sehingga berpeluang diturunkan dari generasi ke generasi. Jenis kanker yang diturunkan tidak mutlak sama. Bisa saja ibu menderita kanker usus, anak mewarisinya dalam bentuk kanker ovarium.

Di tengah ragam informasi tentang kanker, ada sebuah wacana yang mengaitkan kanker dengan ketersediaan oksigen (O2) didalam tubuh. Seorang bernama otto Warburg penerima hadiah nobel dua kali, tahun 1931 dan 1944, telah menemukan adanya enzim yang melakukan pemindahan oksigen dan hidrogen didalam sel tubuh manusia.

Berdasarkan penemuannya Warburg mengatakan “ kanker terjadi hanya karena satu sebab, yaitu karena sel-sel tubuh yang normal telah bertukar dengan sel-sel anaerobik. Sel normal disebut juga sel aerobik, yaitu sel yang memerlukan oksigen untuk bernafas dan beraktifitas. Sedangkan sel-sel anaerobik merupakan mikroorganosme yang dapat bertahan hidup tanpa oksegen disekitarnya.

Pertukaran sel normal dengan sel anaerobik ini tidak terlepas dari ketersediaan oksigen didalam tubuh manusia. Sehari-hari, oksigen terdapat dalam darah dan sangat dibutuhkan untuk menghasilkan energi melalui proses metabolisme aerob yang berlangsung di mitokondria, yaitu salah satu komponen sel. Pada saat bersamaan tubuh manusia menyimpan banyak sekali bibit penyakit. Namun kita tidak jatuh sakit karena oksigen menyuplai cukup banyak energi untuk memperkuat sistem pertahanan tubuh.

Bila terjadi defisiensi oksigen, otomatis proses metabolisme tidak berjalan dengan lancar.
Akibatnya jumlah energi yang dipasok tidak memadai untuk menyokong aktifitas sel-sel tubuh. Tanpa energi, kekuatan sel-sel tubuh melemah, sistem pertahanan tubuhpun rontok.

Karena lebih dari 90% bibit penyakit yang tersimpan didalam tubuh merupakan mikroorganisme anaerobik, resiko kemunculan penyakit sangat besar. Artinya, sementara sel-sel tubuh melemah tak berdaya, bibit penyakit tetap melenggang berkeliaran kesana-kemari. Mereka hinggap dan menyerang sel-sel tubuh, bahkan bisa menyusup merusak fungsi sel-sel normal sehingga sel-sel tersebut tidak bisa menjalankan fungsi spesifiknya.

Menilik penuturan Warburg diatas, boleh jadi “gen nakal” yang dikatakan penyebab kanker sebetulnya adalah sel-sel anaerobik yang menyusup mengambil alih posisi sel-sel normal lalu secara perlahan mempengaruhi dan merusak sel-sel sehat disekitarnya sehingga terbentuklah sekelompok sel “Liar” yang bersifat merusak.

Masalah lain

Jika bisa mengundang kanker, besar kemungkinan mikroorganisme anaerobik bisa pula menimbulkan penyakit lain yang selama ini belum diketahui penyebab pastinya. Kajian medis mengungkapkan kerja mikroorganisme anaerobik sebagai berikut:

  • Menggerogoti tubuh hingga terjadi radang seperti artritis atau radang sendi
  • Menyebabkan pengendapan sisa kalsium di ginjal dan liver yang lama kelamaan bisa merusak fungsi kedua organ tersebut.
  • Menyebabkan pembentukan plak pada dinding pembuluh darah yang memicu terjadinya penyakit jantung
  • Mengganggu sistem saraf dan mengacaukan transmisi sinyal-sinyal informasi di otak

Penelusuran penyebab kanker seharusnya membukakan mata kita, bahwa persoalan defisiensi oksigen bukan masalah biasa. Itulah awal orgasnisme anaerobik merajalela merusak organ demi organ ditubuh kita. (majalan human)

info produk oksigen, klik disini

Monday, February 9, 2009

Sweet Spicy Rice

Bahan:
1 sdm beras, rendam, tiriskan
250 gr kencur, kupas, iris
1 ltr air
150 gr gula merah
100 gr gula pasir
3 lbr daun pandan
25 gr asem jawa

Cara membuat:
1. Masak air, gula merah, gula pasir, daun pandan dan asem hingga mendidih, angkat, saring
2. Masukkan dalam blender, beras, kencur, tambahkan rebusan air gula, proses hingga halus, saring.
3. Hidangkan selagi hangat.

Untuk 6 gelas




Sweet Ginger Water

Bahan:
1 ltr air
3 lbr daun pandan sobek-sobek
100 gr jahe, bakar, kupas memarkan
250 gr gula pasir

Pelengkap:
100 gr biji delima, rebus, tiriskan
2 lbr roti tawar tanpa kulit, potong dadu
50 gr kacang ijo rebus
100 gr kacang tanah, sangrai, kupas

Cara membuat:
1. Rebus air, daun pandan, jahe, gula pasir hingga mendidih, saring.
2. Susun dalam gelas biji delima, roti tawar, kacang ijo dan kacang tanah, tuang air sekoteng. Sajikan.

Untuk 6 gelas

Dokumen NOVA
Foto: Dok.NOV


Rainbow

Bahan:
Strawberry, potong kotak 1 bh
Lychee, potong kotak 2 bh
Cherry, dibelah 2 bh
Orange Sunkist, potong kotak 1 irisan


Air Lychee kalengan 2 oz
Lychee syrup ½ oz
Orange juice 2 oz
Balsamico 1 sdm
Air soda 2 oz
Gula cair 2 sdt

Cara Membuat:
1. Masukan potongan buah strawberry, lychee, cherry, dan orange ke dalam gelas.
2. Masukan air lychee dan lychee syrup yang telah di campur, ke dalam gelas saji perlahan-lahan.
3. Tuang orange juice di atasnya secara perlahan-lahan.
4. Masukan balsamico, air soda, dan gula yang sudah di campur, juga perlahan-lahan hingga membentuk lapisan di dalam gelas saji.

Untuk 1 gelas

Catatan: 1 oz = 15 ml

Resep: Chef Tatang
Penyusun: Erwin K
Foto: Fadoli Barbathully/NOVA



Kopi Pandan

Bahan I:
3 lembar daun pandan, iris
1 batang serai, memarkan
500 ml air

Bahan II:
1 sdm kopi
2 sdm gula pasir

Bahan III:
2 butir kuning telur
2 sdm gula pasir

Bahan IV:
100 ml susu kental manis

Cara Membuat:
1. Rebus air bahan I dan semua bahan II, hingga mendidih dan beraroma harum
2. Seduh kopi dan gula bahan II, aduk hingga rata.
3. Kocok kuning telur dan gula pasir bahan III hingga putih mengembang, tambahkan susu kental manis kemudian tuangkan di atas kopi, hidangkan.

untuk 2 gelas

Dokumen NOVA
Foto: Dok.NOVA



Hot Ginger With Coconut

Bahan:
1000 ml air
150 gr gula palem
100 gr jahe, memarkan
3 btg serai, memarkan


3 lbr daun salam
150 ml susu kental manis putih
2 btr kelapa muda, keruk daging buahnya

Cara membuat:
1. Masak air, gula palem, jahe, serai, dan daun salam dengan api sedang hingga mendidih dan harum. Saring.
2. Angkat, tambahkan susu kental manis, aduk rata.
3. Taruh 1 sdm daging kelapa muda dalam gelas/ cangkir, tuang air jahe secukupnya.

Untuk 5 orang

SUMBER : nova


Es Godir

BAHAN :
2 bks agar-agar bubuk
1200 ml air
150 gr gula pasir
pewarna: merah, kuning dan hijau
es batu untuk menyajikan

BAHAN SIRUP:
300 gr gula merah, iris tipis
4 sdm gula pasir
2 lbr daun pandan
250 ml air

BAHAN KUAH SANTAN:
1000 ml santan dari 2 btr kelapa
1 sdt garam
1 lbr dan pandan

CARA MEMBUAT:
1. Rebus agar, air dan gula sambil diaduk hingga mendidih.
2. Bagi 4 bagian, masing-masing ditambah pewarna merah, hijau, kuning dan sisanya dibiarkan putih. bekukan. Potong-potong kotak 1 cm, sisihkan.
3. Rebus bahan sirup sambil diaduk hingga mendidih, saring, dinginkan.
4. Rebus bahan kuah santan sambil diaduk hingga mendidih, angkat, dinginkan.
5. Sendokkan potongan agar-agar ke dalam gelas, tambahkan sirup gula merah, santan dan es batu, hidangkan segera.

Untuk: 6 orang.


<>
Foto: Fadoli Barbathully



Dawet (Jepara)

BAHAN DAWET:
125 gr tepung sagu aren
25 gr tepung beras
400 gr air
100 ml air daun suji (30 lbr daun suji blender bersama 150 ml air, saring)
3 tetes pewarna hijau

KUAH GULA MERAH:
250 gr gula merah, iris tipis
300 ml air
1 lbr daun pandan

KUAH SANTAN:
750 ml santan dari 1 btr kelapa
1/2 sdt garam
2 lbr daun pandan

CARA MEMBUAT:
1. Aduk rata bahan dawet, masak sambil diaduk hingga meletup-letup. Angkat, panas-panas, tuang ke cetakan cendol, tekan cetakan cendol, tampung cendol yang keluar ke dalam baskom berisi air dingin.
2. Rebus kuah gula merah sambil diaduk hingga mendidih, saring, dinginkan.
3. Rebus kuah santan sambil diaduk hingga mendidih, dinginkan.
4 Sendokkan cendol ke dalam gelas, tambahkan kuah gula merah dan santan, sajikan dengan es batu.

Untuk 5 orang.

Dok. Nova




Creamy Coffee Orange

Bahan I:
2 sdm coffee instant
100 ml air panas
2 sdm cokelat bubuk

Bahan II:
100 ml fresh cream/susu kental manis
4 sdm selai marmelade/ jeruk
200 ml es batu

Bahan III:
1 bh jeruk sunkist, potong
2 sdm cokelat bubuk
whepped cream secukupnya

Cara membuat:
1. Larutkan bahan I, aduk rata, masukkan bahan I dan bahan II dalam alat penghalus, haluskan hingga es hancur.
2. Masukkan dalam gelas hingga 3/4 penuh, beri whepped cream, tabur cokelat bubuk dan beri potongan jeruk sunkist.

Untuk 2 gelas




Choco Milk Soyabean

Bahan:
1 ltr susu kedelai
50 gr jahe, bakar, kupas, memarkan
10 cm kayumanis
3 lbr daun pandan

Aduk rata:
250 gr gula pasir
2 sdm cokelat bubuk

Pelengkap:
50 gr marsmallow
1/2 sdt kayumanis bubuk untuk taburan

Cara membuat:
1. Rebus susu kedelai, jahe, kayumanis, daun pandan hingga mendidih.
2. Masukkan gula pasir dan cokelat bubuk, aduk rata.
3. Tuang cokelat susu dalam gelas, beri marsmallow, taburi kayumanis bubuk sajikan.

Untuk 5 gelas


Dok. NOVA



Avocado Coffee Juice

Sirup Gula Merah:
50 ml air
50 gr gula merah, sisir halus
25 ml air ditambah 2 sdt tepung maizena

Bahan:
200 gr avokad matang, ambil dagingnya
100 ml sirup kopi
es batu
250 ml air matang
5 bh lengkeng, potong-potong

Cara Membuat:
1. Rebus air dan gula merah hingga larut, saring. Tambahkan larutan maizena lalu didihkan sambil diaduk. Sisihkan.
2. Haluskan avokad, sirup kopi, es batu dan air matang.
3. Tuang ke dalam gelas, tambahkan potongan lengkeng.
4. Hias bagian atas jus dengan gula merah yang kental lalu sajikan segera.

Untuk 3 orang

Dokumen NOVA
Foto: Dok.NOVA




Es Soda Kunyit Asam

Bahan:
400 ml air soda beraroma
100 ml sirup asam
2 imbu kunyit asam

50 gr gula
50 gr pucuk daun asam (seduh dengan air panas)
1 buah jeruk nipis ambil airnya
200 ml es batu

Cara membuat:
1. Masukkan semua bahan kecuali es batu ke dalam fruit filter kemudian haluskan.
2. Letakkan es batu dalam gelas. Tuang dengan es soda kunyit asam.

Dokumen NOVA
Foto: Dok.NOVA



Melon Spirit

Bahan:
300 gr melon, keruk panjang
200 gr nata de coco
1 1/2 ltr jus jeruk siap pakai

1 sdt air jeruk lemon
75 ml sirup jeruk siap pakai
es batu untuk menyajikan

Cara Membuat:
1. Aduk melon, nata de coco, jus jeruk dan air lemon.
2. Menjelang disajikan tambahkan es batu.

Untuk 6 orang.

Dokumen NOVA
Foto: Fadoli Barbhatully/NOVA


Sunday, February 8, 2009

Torsio Testis : Aliran darah ke buah zakar terputus

DEFINISI
Torsio Testis adalah terpuntir/melilitnya korda spermatika, yang menyebabkan terputusnya aliran darah ke testis (buah zakar) dan struktur jaringan di dalam skrotum (kantung zakar).

PENYEBAB
Torsio testis terjadi akibat perkembangan abnormal dari korda spermatika atau selaput yang membungkus testis.
Biasanya hal ini terjadi pada masa pubertas dan sekitar 25 tahun, tetapi bisa terjadi pada usia berapapun.

Torsio testis bisa terjadi setelah testis mengalami trauma, seorang pria melakukan aktivitas yang sangat berat atau bisa juga terjadi tanpa alasan yang jelas.

GEJALA
Segera terjadi nyeri yang hebat dan pembengkakan di dalam skrotum disertai mual dan muntah.

Gejala lainnya yang mungkin ditemukan:

Pusing atau pingsan
Benjolan di testis
Darah di dalam semen.

DIAGNOSA
Diagnosis ditegakkan berdasarkan gejala dan hasil pemeriksaan fisik.
Daerah testis jika diraba sangat nyeri dan tampak membesar, lebih sering terjadi pada testis kanan. Testis yang terkena letaknya tampak lebih tinggi.

Pemeriksaan lainnya yang biasa dilakukan:

Skening dengan radinukleotida
Skening dengan USG.

PENGOBATAN
Korda yang terpuntir menyebabkan terputusnya aliran darah ke testis. Karena itu satu-satunya cara untuk menyelamatkan testis adalah pembedahan untuk melepaskan puntiran.
Pembedahan harus dilakukan sesegera mungkin.
(medicastore)